Akhir pekan kali ini tidak jauh berbeda, tetap sibuk seperti biasa. Satu-satunya yang membedakan adalah tempat kesibukan itu berlangsung. Sesuai jadwal, para pemegang proyek perpanjangan FAO dan Kementrian P2L akan mengadakan rapat evaluasi di asrama School of Persona. Semua ini berawal dari ide Haikal yang katanya ingin sedikit bernostalgia, sekaligus memberi gambaran konkret kepada anak-anaknya di SP angkatan tujuh terkait proyek, program, dan prospek dari kegiatan-kegiatan yang akan mereka lakukan beberapa bulan lagi. Beberapa alumni dari angkatan pertama pun turut diundang hadir untuk memberi masukan dan mempromosikan prospek kolaborasi kerja dengan para juniornya.