Setelah melakukan segala cara akhirnya Fely dan Arga dapat masuk ke rumah juga meski harus merusak gembok yang ada di gerbang, rasanya sudah tak peduli lagi dengan hal yang akan terjadi bagi mereka yang penting ialah dapat masuk da istirahat. Hal konyol ini begitu menyulitkan seluruh orang, hati yang kesal sangat menggebu-gebu bila di pikir lagi rasanya tak patut untuk marah. Karena, dia adalah orang tua bahkan mertua Arga Nugraha dan ibu kandung dari Fely Salsabila. Harus di pikirkan dua kali lagi bila harus melakukan untuk mengatakan kesal ataupun meluapkan kata kesal yang sesungguhnya.
"Huh!! Sekian lama kita meninggalkan kasur ini akhirnya dapat berbaring lagi dengan penuh kenyamanan," ungkap Fely sambil merebahkan tubuhnya di atas kasur.
"Ehhh, mas tadi pintunya udah di kunci belum ya? Takutnya ada orang masuk," gumam Fely dengan wajah yang masam.