Sementara itu di ruang tamu rumah Yusuf, Citra dan juga Yusuf melanjutkan pembicaraannya tiba-tiba Citra bertanya.
"Sebenarnya Lisa itu memang datang ke sini untuk melakukan penelitian atau mau melakukan apa sih?" tanya Citra kepada Yusuf.
"Dia melakukan penelitian karena dia kan mahasiswa aku di Jakarta jadi dia harus penelitian dan ketika mendapatkan dosen pembimbing dia mendapatkan dosen pembimbingnya itu aku, jadi dia harus ke sini untuk melakukan penelitian seperti itu," ucap Yusuf kepada Citra.
Citra mendengarkan dengan seksama penjelasan dari Yusuf itu dan mencoba memahami gerak-gerik Lisa terhadap Yusuf.
"Aku tidak ingin mencari tahu apa-apa tetapi ketika aku melihat Lisa dia sangat berbeda," ucap Citra kepada Yusuf.
"Maksudnya berbeda kenapa sih kamu jangan berpikiran yang aneh-aneh tentang orang lain, jika kamu ingin dihargai orang kamu harus menghargai orang jangan berbicara yang aneh-aneh tentang dia," tegas Yusuf kepada calon istrinya itu.