"Ya iyalah aku mau menanyakan itu saja memangnya mau menanyakan apa lagi kan tidak ada bahan gibahan lagi yang aku mau omongin hahaha," ujar Citra kepada Rina.
"Haduh kamu ya Citra kamu kan lagi sakit, baru saja kamu keluar dari Puskesmas beberapa jam yang lalu, terus kamu pingsan dan sekarang tuh harusnya kamu istirahat total dan jangan banyak gerak, apalagi kamu menelepon aku tengah malam begini kan abis ini nanti kamu begadang terus sakit lagi terus di bawa ke Puskesmas lagi, gimana coba," ucap Rina kepada Citra.
"Ya ampun kamu perhatian banget sih ada apa sih sebenarnya, aku punya temen perhatian sekali sama aku tumben kok jadi perhatian gini sama aku hahaha," ucap Citra kepada Rina.
"Ya Allah perhatian gimana kan kamu yang lagi sakit kan, jangan kamu jangan begadang lah kasihan badan kamu tuh lagi sakit dan butuh istirahat yang cukup jam begini malah nelpon aku terus nanya tentang Yusuf lagi ya ampun dasar perempuan," ucap Rina dengan tertawa kepada Citra.