Dreena sudah sampai di rumah sakit. Ayahnya terkejut mendapati ia berada di rumah sakit. Padahal tadi Andres sudah berpesan pada putrinya agar tetap berada di rumah saja. Namun, Dreena yang merasa gelisah, memutuskan untuk pergi ke rumah sakit ini.
"Pantas saja firasatku tidak enak, Pa. Tumben juga sudah mau sore, mama belum juga pulang. Tahunya Papa kasih kabar kalau mama kecelakaan. Sekarang kondisi mama gimana, Pa? Kita tidak boleh masuk, ya?" jelas Dreena.
"Iya, Dree. Masih dalam penanganan medis. Kita belum bisa masuk ke ruangan. Lebih baik kita berdoa saja untuk kesembuhan mama," sahut Andres.
"Iya, Pa. Memang kejadiannya gimana sih, Pa? Kok mama bisa sampai kecelakaan gitu, Pa?" tanya Dreena.
"Papa juga tidak tahu bagaimana kejadiaannya. Tahu-tahu pihak rumah sakit menghubungi Papa dan bilang kalau mama mengalami kecelakaan mobil," terang Andres, ia pun tidak tahu bagaimana kronologis kejadian kecelakaan itu.