***
Aku masih menatap indahnya malam. Tiba-tiba ustadz Sholeh menghampiri dan mengatakan akan ada pengajian disini dan yang memberikan tausiyah adalah Ning Kayla Nadhifa Almaira, putri kyai Ja'far. Sebenarnya pihak masjid mengundang Gus Siroj namun karena Gus Siroj tak tau keberadaannya, maka Ning Kayla yang menggantikan.
Masya Allah, baru saja aku memohon agar dipertemukan dengan sosok Ning Kayla, kini Allah mengabulkannya. Alhamdulillah, ya Allah entah aku seperti tak sabar menunggu dua hari lagi.
Aku pun disuruh untuk memasang banner tersebut. Hingga keesokan harinya, aku memandang wajah manis tersebut. Masya Allah, kalau banner ini sudah tak terpakai akan ku potong gambar itu.
Tak sabar melihat perempuan sholeha tersebut. Andai saja aku Gus Siroj, pasti akan bahagia sekali mempunyai istri seperti Ning Kayla. Cantik, manis, sholeha, Masya Alloh. Sejuk memandangmu Ning.