"Sialan! Mereka pergi dengan membawa semuanya!" umpat Logne yang sedang menggeledah sebuah rumah tua di pelosok desa Tirin.
"Ternyata mereka tetaplah brandalan desa! Sama sekali tidak menguntungkan!" teriak Logne lagi yang sangat geram.
Prajurit lain sedang membongkar dan memporak porandakan semua barang yang ada di rumah tua itu, termasuk keranjang sayuran dan banyak perlengkapan untuk bertani dan berkebun.
"Kurasa ada kesalahpahaman diantara kita dan kedua pemuda itu, Ketua.," ujar seorang prajurit berambut cepak yang berdiri di dekat Logne.
"Mungkinkah mereka mengira kalau kita menyuruh mereka untuk membawa semua barang itu ke Kerajaan?" ucap prajurit itu lagi.
"Bodoh! Aku sama sekali tidak mengatakan hal itu." Logne masih dikuasai oleh amarahnya.
Hening sejenak, suasana di lokasi sangat tidak nyaman karena masing-masing dari prajurit Kerajaan itu lelah dan dengan amarah.