Sepintar-pintarnya tupai melompat pasti akan jatuh juga. Dan sepintar-pintarnya Bang Ali menyembunyikan hal ini dari orang terdekatnya pasti bakalan tercium juga. Aku yakin pasti Bang Ali dalam hatinya sangat kesal sebab sudah ketahuan sama ibu negeri. Pokoknya rahasia apapun kalau sudah terdengar ibu negara jangan harap bisa menghindar. Di jamin serratus persen akan dicari sampai akar-akarnya.
"Heh …. buruan ngomong dong Al? Siapa perempuan itu?" di sini terlihat sekali bahwa Mamah ingin tahu siapa perempuan itu.
Sebenarnya aku pun juga sangat penasaran dengan sosok calon istrinya Bang Ali, berhubung perasaan ini sudah terwakilkan oleh Mamah, jadi aku cuman bisa diam dan terima beresnya saja. Ini pasti karma Bang Ali sebab menunda perceritaan yang harus dia ceritakan tadi siang.
"Kalian tahu kok siapa perempuan itu," jawab Bang Ali masih berkutat dengan kertas-kertasnya.
"Iya kalau kami kenal malah bagus dong, Bang!"