Matahari mulai terasa hangat, badan yang tadi kepanasan pun mulai terasa normal. Obrolan yang tadi membuatnya merasa heran, tapi juga obrolan Bayu dan Eric tersebut terdengar tak asing
"Nggak semua hal harus punya alesan? Kayaknya kata-kata itu nggak asing deh buat aku...." Bayu tampak mengingat-ingat ucapan Eric tersebut
"Ada yang pernah bilang gitu ke kamu....?" tanya Eric penasaran
"Hmmm..... tapi aku lupa siapa itu dan juga kayaknya itu hal yang bikin aku penasaran banget deh...." jawab bayu tampak dia berusaha mengingat ucapan tersebut
"Terkadang cinta dan benci nggak punya alasan?" Eric menatap Bayu, mendengar ucapan Eric tersebut tampak Bayu langsung tersenyum senang
"Iya bener... kata-kata itu yang bikin aku penasaran...." jawab Bayu, melihat Bayu yang tampak sangat senang membuat Eric tertawa kecil
"Kamu penasaran tentang hal kayak gitu?" tanya Eric