Suara tawa yang terdengar tiba-tiba berubah sunyi saat kata-kata yang hampir tak pernah terpikirkan akan keluar dari mulut seorang gadis cantik yang selalu membuat jantung Bayu berdetak lebih kencang. Dan kali ini dia kembali berhasil membuat jantungnya berdebar-debar, tapi kali ini bukan berdebar karena bahagia. Melainkan berdebar karena takut kehilangan,
"Bayy gimana kalo kita break dulu..." Putri tampak menatap serius pada Bayu, terlihat wajah Bayu yang kaget dengan ucapan Putri, dia tak menyangka akan mendengar itu dari Putri.
"Kamu ingin kita putus....?" Tanya Bayu wajahnya yang tadi tersenyum sambil membicarakan tentang kopi kini berubah menjadi tampak kebingungan. Mendengar Putri mengatakan itu hatinya benar-benar sakit, dia tak mau kehilangan Putri
"Jadi ini alasan kamu ingin aku ngerjain lemburan aku di toko kamu?" Ucap Bayu wajahnya tampak sedih
"Aku nggak ingin putus..." jawab Putri