Bukan hanya sampai disitu saja, Yoona juga memberikan bekal untuk Naninya itu. Dimana bekalnya juga sangat lengkap. Dan bahkan Yoona juga memberikan uang tambahan untuknya.
Nama Nani itu adalah He-Ra, ia berusia 18 tahun, kuliah tahun kedua. Membutuhkan pekerjaan, karena orang tuannya baru saja meninggal, ia pun harus berjuang sendiri membayar biaya kuliah dan biaya hidupnya.
"He-Ra! Makan siang yuk, sebelum kelas, kita harus makan siang dulu!" ajak seorang temannya yang sudah menunggunya di bawah.
"Aku sudah makan siang, bahkan aku membawa bekal. Jika tidak keberatan, kau makanlah, sisakan untukku," jawab He-Ra.
"Hey, kau bawa bekal dari mana? Dan kau juga sudah makan siang di mana?" tanya temannya itu.
"Aku makan siang di rumah bayi yang aku asuh, bekal ini juga darinya," jawab He-Ra.
"Tuan atau Nyonya? Jangan-jangan Tuanmu suka lagi padamu! Jika tidak, bagaimana bisa dia baik padamu, sebaik ini," ujar temannya itu mulai memprovokasi.