Rico menjadi bingung sendiri harus dengan cara apalagi dia menjelaskan kepada Dinda agar Dinda dapat mengerti situasi dirinya pada saat itu.
Rico pun kemudian langsung saja memegangi kedua pipi milik Dinda dan Rico juga bahkan membuat Dinda menjadi terfokus menatap dirinya.
"Dinda, tolong dengarkan aku dulu ya. Kamu jangan asal simpulkan aja semua kejadian tadi. Kamu harus dengar penjelasan dari ku," ucap Rico.
"Penjelasan apa lagi sih? Aku udah tahu kok. Aku udah lihat sendiri," kesal Dinda.
"Yang kamu lihat itu salah besar, Dinda. Tadi itu aku mau mengecup Cinta karena aku disuruh Mamih. Aku tidak mungkin bisa menolak perintah dari Mamih. Apalagi saat itu di hadapan banyak orang. Jadi aku terpaksa deh harus mengecup si Cinta. Aku mohon kamu ngertiin aku ya," ujar Rico.
"Bohong kamu mah, kamu pasti beneran cinta kan sama tuh perempuan?" tuduh Dinda.