Agni nyaris berteriak ketika menemukan dirinya terbangun di atas tempat yang tidak familiar untuknya. Matanya mengerjap, meski rasanya begitu sulit untuk terbuka— tangannya mencoba meraba sekitarnya— mencari keberadaan ponsennya— nihil— ponselnya tidak ada dimanapun.
Matanya kembali memindai, menjelajah ke seluruh ruangan yang dia tempati. Ingatannya terasa kabur, entah itu karena dia memang seorang pengingat yang buruk, atau karena dia masih belum terjaga sepenuhnya.
"Lo sudah bangun?"
Agni bahkan tidak sadar, kapan tepatnya pintu putih itu terbuka. Apakah saat pikirannya sedang melayang tak jelas memikirkan apa.
"Hei.. cepat bersihkan diri lo!"
Agni ingin memprotes, Hara terlalu berisik pagi ini. Bahkan Agni masih ingat lelaki itu secara kejam memintanya tidur di sofa.
Tunggu!