Chereads / Aku menjadi karakter gameku / Chapter 2 - 002 Sedikit Dendam

Chapter 2 - 002 Sedikit Dendam

Siapa aku... itu tidak terlalu penting. Aku hanyalah orang normal, seperti sembilan miliar orang lainnya.

Di dunia yang semakin cepat ini, dimana semuanya menjadi lebih mudah dan praktisi. Aku bukan siapa-siapa dan tidak ada yang bisa ku lakukan, selain mengikuti arus seperti kebanyakan orang.

Seperti saat ini robot dan Kecerdasan buatan bisa dilihat di mana-mana, itu ada di setiap aspek kehidupan.. Tapi.. itu bukan urusan ku, Karna aku terlalu sibuk dan uang masih diatas segalanya..

"Ah.. Mungkin sesekali aku harus makan diluar.." aku mulai bosan dengan suasana ini dan berpikir untuk pergi keluar sesekali.

Setelah makan, aku menghabiskan beberapa jam untuk membereskan semua kekacauan yang aku tinggalkan bulan ini.

"Ha.. selesai.." semua benda berada ditempat seharusnya dan empat kantong plastik besar sampah di pojok ruangan.

"Itu cukup banyak.." aku bertanya tanya dari mana asal semua itu.

"Mungkin sebuah robot dan.. tidak.. jangan dipikirkan.." aku dengan cepat berhenti sebelum aku benar-benar membeli sesuatu yang tidak berguna..

"Ha.. sebaiknya aku masuk saja dan periksa" aku kembali ke kamar.

Kamar sederhana yang cukup luas menurut ku, dengan lemari pakaian di kanan, kasur disebelah kiri dan sebuah kumputer serta helm VR hitam disebelah nya.

Aku Mengambil helm VR yang terhubung dengan komputer, siap memulai kapan saja dengan kata kunci untuk masuk.

aku langsung memakainya dan segera berbaring di kasur yang sudah ada sejak aku pindah. Tapi ini masih sangat nyaman, untuk alasan tertentu..

sekarang ini teknologi virtual sudah tidak asing lagi, karna sudah bertahun tahun lalu setelah mereka merilisnya untuk penggunaan umum.

Telah banyak program-program yang berhubungan dengan teknologi virtual muncul. seperti program pelatihan tentara, kedokteran dan banyak bidang lainnya.

Tidak terkecuali di bidang hiburan, malahan teknologi ini sangat populer di bidang ini. terutama di bagian game, bahkan itu telah membuat banyak perusahaan game mulai berlomba-lomba untuk menjadi yang pertama dalam merilis game VRMMO di dunia waktu itu.

Lalu munculah game VRMMO ke-1 dan VRMMO ke-2, perlahan diikuti oleh game-game VRMMO lainya.

Evulotion adalah salah satunya, meskipun game ini rilis 4 tahun kemudian.. ini adalah game bertemakan fantasi, meskipun bukan yang pertama tapi ini adalah yang terbaik.

"Hm.. apa aku melupakan sesuatu?" Aku mencoba mengingatnya tapi percuma, jadi aku mengabaikannya.

"Sudahlah.."

"link start" aku langsung memulai.

Setelah beberapa detik semuanya menjadi gelap dan tak lama kemudian digantikan oleh cahaya terang, tapi tidak menyilaukan.

〔 Melakukan pemindaian... 〕kata suara wanita yang agak mekanis, tapi halus.

〔 Pemindaian selesai. Pengguna dikonfirmasi. Selamat datang kembali, Ren1111 〕

...

〔 Selamat datang di Evulotion Online.. 〕

....

....

....

Disaat berikut nya aku membuka mata. Matahari bersinar cerah, menerangi cakrawala yang jauh. dapat dilihat bulan yang melayang di langit biru cerah, dengan warna khas Peraknya. Penampilannya yang sangat cantik bisa terlihat jelas dengan mata telanjang, bahkan di siang hari dan ukurannya jauh lebih besar dari bulan di Bumi.

aku berada di hutan yang luas dan rimbun terbentang jauh dengan penghuninya yang hidup rukun.. beberapa Burung berkicau di dalam mulut pohon, kelinci dengan tanduk kecilnya melompat-lompat mengejar makanannya dan sesekali semacam jangkrik mengeluarkan suaranya dengan gembira.

Namun tiba-tiba, terdengar suara yang sangat menggangu di bagian tengah hutan dan membuat ketenangan itu terusik.

Tidak sulit untuk menemukan sumber gangguan ini, karna aku tau pasti dimana dan langsung mendekat dengan cepat.

Berbagai ledakan dan raungan memekakkan telinga terdengar dari waktu ke waktu.

Ada Banyak manusia dan non-manusia dengan pakaian aneh mereka, sambil memegang berbagai senjata seolah-olah mereka sedang melakukan cosplay. Saat ini mereka sedang bertarung dengan kadal besar yang bisa menyemburkan api di mulutnya dalam pertempuran.

itu terlihat seperti naga yang sering terlihat di film-film, atau ya.. itu memang Naga. dengan tinggi sekitar 12 meter, Yang jauh lebih besar dari wujud Naga milikku saat ini. karna aku juga bermain sebagai Ras Naga.

"he.. ini baru beberapa jam setelah aku membocorkan lokasi, dan mereka sudah mulai dengan orang sebanyak itu" kata ku sedikit tertarik, penasaran siapa yang sedang bertarung.

Aku mengaktifkan penglihatan jarak jauh dan segera mengenali siapa, melihat dari lambang mencolok yang sangat akrab dipunggung mereka. "heh.. itu mereka?.." kata ku, ketika tahu siapa yang sedang bertempur.

"Sungguh luar biasa untuk berpikir bahwa mereka adalah yang pertama menemukan tempat ini.. Phantom!" aku berkata dengan sedikit kebencian di suaraku yang bernada tinggi..

ya.. karakter ku sebenarnya adalah seorang wanita, berasal dari Ras Naga. Meskipun Aku bermain sebagai karakter wanita, bukan berarti Aku bertindak seperti itu. aku memilih karakter ini karna menurutku dulu, itu menarik dan bermain sebagai naga itu cukup keren. ya.. kenapa tidak, jika kau bisa?..

Dia terlihat seperti Seorang gadis remaja, Dengan Rambut perak panjang dan dengan sedikit aura misterius mengelilinginya karna alasan tertentu.

ini adalah bentuk manusia ku, yang aku dapatkan setelah menyelesaikan tutorial.

'karena mereka sudah disini, aku akan membuat mereka membayar'' aku teringat dengan apa yang mereka lakukan disaat-saat pertama kali bermain.

....

....

....

Setelah aku mendapatkan bentuk manusia, aku bisa memasuki kota dengan aman selama tidak terekspos oleh penjaga. Karena Naga juga digolongkan sebagai Monster, yang dianggap wajar untuk diburu sebagai Musuh dunia.

Membunuh pemain dari Ras Monster tidak hanya tidak akan menyebabkan pinalti, Tetapi juga menyediakan XP gratis. serta menjatuhkan peralatan lebih banyak dari membunuh monster, yang menyebabkan perburuan kepada pemain dari Ras Monster.

Pada awalnya, aku bermain bersama beberapa orang untuk meningkatkan level. Setelah beberapa bulan bermain, level dan peralatan ku menjadi lebih baik. meskipun belum menyusul para pemain utama, Aku juga mulai bermain solo karna aku mulai kesulitan menemukan rekan.

Selama bermain aku selalu menghindari masalah dan fokus pada peningkatan, Tapi masalah masih datang kepada ku.

Yah.. itu ketika aku tidak sengaja bertemu geng PK (Player Killer), mereka dengan cepat mengepung ku. karna tidak bisa melarikan diri, aku bertarung habis-habisan dengan mereka.

Pada akhirnya aku berhasil membunuh 2 orang yang memiliki perlengkapan terbaik dengan serangan ku, sebelum berbagai Skill terbang kearah ku.

Setelah kejadian itu, Entah fakta bahwa aku adalah pemain dari ras monster atau apa?.. entah bagaimana aku salalu bertemu dengan mereka.

pada akhirnya, aku kehilangan beberapa level dan yang terpenting aku kehilangan beberapa peralatan kelas atas miliku. Aku sadar mereka mungkin menggunakan semacam Mantra pelacak, itu sejenis Gulungan mantra yang hanya bisa dibeli dengan uang.

Setiap kali pertemuan kami, aku setidaknya membawa 1 dari mereka bersama ku. 'hehe'

pada akhirnya mereka berhenti, tapi itu bukanlah akhir. karna aku telah masuk ke dalam Daftar dan telah dilihat oleh banyak pemain dikota.

Itu adalah Sebuah daftar yang terdiri dari para pemain dari ras monster yang dapat dilihat siapa saja.

Hal itu membuat ku sangat kesal, terkadang disaat aku sedang berburu akan ada beberapa orang yang membuat masalah setelah mereka melihat ku. dan orang-orang dari Guild phantom adalah penguasa kota waktu itu, jadi aku sering bertemu mereka.

Karna merekalah level ku semakin rendah dan aku juga jarang kembali ke kota, untuk ku kota jauh lebih berbahaya daripada hutan.

Aku terkadang berpikir untuk menghapus akun dan membuat yang baru, tapi setelah memikirkan mereka dan berapa lama yang dibutuhkan untuk sampai bahkan dititik ini.

Aku memutuskan untuk tetap bertahan dan membalas mereka, dengan menyerang anggota mereka. Terutama para pemain solo dan pemain dengan level rendah, terkadang para pemain di kota ketika ada kesempatan.

Aku terus melakukan Serangan, hingga mendapatkan banyak XP serta perlengkapan dari mereka. sebelum berhenti dan segera pergi... Karna tanpa aku sadari, aku telah menjadi musuh utama para pemain di kota..

Dengan terpaksa aku harus pergi, melewati hutan dengan banyak kembang api dibelakang..

....

....

....

Semenjak itu aku benar-benar sendiri dan karna Hal itu juga aku mendapatkan (Titel: Lonely Dragon). ini terdengar cukup sederhana bukan, tapi hal sederhana itu memberikan ku XP 2X lipat.

Aku dengan cepat menyusul ketinggalan dari pemain utama, meskipun terkadang terasa sulit. karna beberapa masalah dan aku juga harus terus berpindah-pindah lokasi berburu.

'Hidup ku benar-benar tidak mudah, hm!' aku sedikit kesal mengingat kenangan itu.

'sekarang saatnya membalas semua itu.. Dan sepertinya aku bisa mendapatkan banyak penonton kali ini. Hehe..'.

Aku mengeluarkan sebuah topeng dari penyimpanan dan segera memakainya yang dengan cepat membuat wajah serta suaraku tersamarkan. ditambah dengan jubah yang menutupi seluruh tubuh ku, membuat orang-orang tidak bisa mengidentifikasi siapa aku.

"Hm" aku memulai perekam video serta mencari sudut yang lebih baik.

Di Medan pertempuran Terlihat Tank maju ke dapan menarik perhatian naga, disaat yang sama DPS mundur kebelakang dengan cepat.

Diantara mereka ada seseorang dengan perlengkapan yang lebih mencolok, berteriak dengan suara keras 'sepertinya dia adalah pemimpinnya'.

Mereka secara tertib membentuk formasi, mengikuti perintah pemimpin. Semuanya patuh dan menjalankan perannya dengan langkah hati-hati. Meski begitu, mereka terlihat sedikit terburu-buru, jadi tidak terlalu mulus.

Api mulai berkumpul di mulut naga dan dengan satu raungan, itu melepaskan api nya ke arah kawanan manusia.

Tapi sebelum api mengenai siapa pun, 6 orang tanker di barisan depan naik membawa perisai mereka dan langsung mengaktifkan keterampilan pertahanan mereka.

Dalam sekejap tubuh 6 tanker, atau lebih tepatnya perisai mereka bersinar. api naga menghantam tubuh mereka dengan keras, diikuti dengan ledakan. tetapi itu tidak menyebabkan banyak kerusakan.

Sebaliknya, perisai tanker itu bersinar sesaat sebelum melepaskan semacam gelombang kejut yang menghantam naga itu.

GUOOAAAAAAHHHHHHH !!

-843 -844 -830 -850 -839 -844

Melihat HP naga itu turun sedikit, pemimpinnya tersenyum. 'sepertinya itu Leo, yang memimpin' leo adalah salah satu dari 7 Hantu, guild Phantom.

leo memuji kerja sama mereka dan mulai meneriakkan perintah lagi untuk menyerang.

Dengan sinyal Leo. para Penyihir menyiapkan mantranya, archer menyiapkan panah mereka dan Ksatria menyiapkan pedang mereka.

Healer dan Priests sibuk menyembuhkan Tank yang mundur, serta menggosok DPS yang melangkah maju.

'Leo sepertinya adalah seorang Knight juga, tidak.. itu mungkin kelas yang lebih tinggi' Dia menghunus pedangnya dan melompat. Dengan gerakan lincahnya, dia mengayunkan pedangnya dengan tepat ke arah tubuh naga.

"Double Slash!" "Vital Strike!" "Raging Thrust!"

-1200 -1300

-1456

-1500

Berbagai jumlah kerusakan muncul di atas tubuh naga, DPS lainnya juga tidak mau kalah. Mereka melepaskan keterampilan mereka secara berurutan, sambil menghitung waktu perulangan keterampilan dalam pikiran. Setelah waktu perombakan selesai, mereka membombardir keterampilan mereka sekali lagi.

Naga itu terus digempur dengan bermacam-macam keterampilan Pedang, serta hujan Panah. diikuti berbagai macam Sihir warna warni, yang terlihat sangat cantik seperti kembang api!

-1520 -1500 -1484

-1500 -1588

-1600 -1530 -160

-    -    -     -    -

Mereka terus mengulangi proses tersebut, dengan menggunakan tanker untuk memblokir nafas Naganya dan kemudian mengeroyok naga malang tersebut..

'hm.. sepertinya tidak ada ras monster di kelompok mereka' kebanyakan Guild menolak pemain dengan Ras Monster dan malah berakhir dengan perburuan. membuat para pemain dari Ras Monster membentuk kelompok mereka sendiri untuk membalas, jadi jarang ada kelompok dengan ras monster.

Bar HP dengan cepat turun, Ketika batang HP turun menjadi kurang dari 10%. mata naga itu tiba-tiba bersinar merah, diikuti oleh semacam kabut merah yang menyelimutinya.

GRRRRROOOOAAAA !!!

Tiba-tiba pola serangan naga berubah dan menjadi semakin ganas. Leo tersenyum tapi segera mendesak untuk mengakhiri ini dengan lebih cepat. 'mereka terlihat sedikit terburu-buru..'

Leo kemudian terlihat mengambil semacam Ramuan dari inventarisnya dan meminumnya. Dalam sekejap, dia terlihat kembali bersemangat dan mulai menggunakan skill combo penghancurnya lagi.

Tapi Sayangnya, dia terlalu ceroboh karena Perhatian Leo benar-benar terfokus pada BOS. dia tidak menyadari bahwa seseorang di kejauhan memiliki agenda yang berbeda!. 'Hehe.. Maaf untuk kalian yang tidak tahu apa-apa.. tapi Guild mu punya masalah denganku.'

Aku telah mengamati sekitar dan Medan perang dengan teliti, sejak pertempuran dimulai. 'tapi.. aku tidak menemukan tim lain atau hal mencurigakan apapun.. ini cukup aneh?..'

'apakah mereka benar-benar datang tanpa persiapan sedikitpun?.. haha.. ini akan menjadi lebih mudah..' aku merasa aneh tapi karna semuanya menjadi lebih mudah aku tidak peduli.

"Saatnya pembalasan..."

Aku melihat layar status terlebih dahulu

STATUS:

NAMA: Ran11

RAS: Dragon Storm   

TITEL: Lonely Dragon >>

LEVEL : 451

XP: 71%

LEBIH LANJUT ⇓⇓⇓

Aku menutup jendela dan segera mempersiapkan diri.

Aku telah mendekat dengan santai tanpa menarik perhatian, itu karna Jubah dan Titel unik ku yang membuat keberadaan ku menjadi sangat samar. Setelah mengamati keadaan dan Memastikan aku tidak terlihat oleh semua orang, lalu aku mulai mempersiapkan serangan.

'hehe'