"Jadi Youngdo memiliki ibu kandung yang tinggal di Seoul tetapi dia memilih untuk tinggal bersama ibu mu yang ada di Geochang, tapi kenapa Youngdo memilih untuk tinggal bersama ibu mu sedangkan dia memiliki ibu kandungnya yang tinggal di Seoul."
"Aku juga tidak mengetahui apa alasan yang membuat Youngdo hyung memilih untuk tinggal bersama ibu ku di Geochang. Aku bahkan baru mengetahui bahwa aku dan Youngdo hyung ternyata bukan saudara kandung. Aku pikir Youngdo hyung adalah kakak kandung ku tetapi ternyata tidak."
"Kau juga baru mengetahuinya?"
Donghyuk mengangguk lalu membuang pandangannya ke arah lain, "Iya, waktu itu aku tidak sengaja mendengar pembicaraan antara Youngdo hyung dan kedua orang tua ku bahwa ternyata Youngdo hyung bukanlah anak kandung dari kedua orang tua ku. Jika saat itu aku tidak mendengar pembicaraan mereka maka aku tidak akan tahu seberapa lama lagi mereka akan menyembunyikan hal ini dari ku."