"Hei Dokyoung-a, jika kau benar-benar memiliki kekasih maka kau harus ingat ini. Kau harus menjaga hubunganmu dengan baik jangan sampai pihak agensi mengetahuinya. Kalau mereka sampai mengetahuinya maka bersiaplah jika kau akan di suruh mengakhiri hubungan dengan kekasihmu itu. Kau tenang saja, saya akan merahasiakan hal ini dari pihak agensi asal kau memberi tahu kami siapa kekasihmu."
Ucapan Yoongi disetujui oleh kedelapan lelaki tampan yang sama-sama ingin mengetahui siapa kekasih dari Dokyoung itu.
Wajar saja jika mereka semua penasaran, karena selama trainee Dokyoung termasuk anak yang tertutup, entah sifatnya memang begitu atau karena latar belakang keluarganya maka dari itu dia harus menjaga nama baik ayah dan ibunya.
"Iya, hyung. Kau harus memberitahu kami siapa kekasihmu, jika tidak maka kami akan mengatakan pada Direktur Liu bahwa kau diam-diam berkencan." ucap Doyoung.
"Sudah aku katakan bahwa aku tidak memiliki kekasih, aku sedang memikirkan adikku."