Rara terkejut saat Rey katakan bahwa mereka akan kedatangan tamu.
Lebih-lebih terkejut lagi karena yang datang adalah Zoya.
Apa Zoya masih ada yang ingin disampaikannya?
Rara melirik Rey yang tampak datar-datar saja melihat kedatangan Kei dan Zoya lalu disusul oleh kedatangan Beno yang tanpa Lola.
Rara tak tau apa yang ingin mereka bicarakan. Lebih baik dia segera menyingkir dari sini.
"Kalian bicaralah. Aku-"
"Tetaplah disini" potong Zoya cepat sebelum Rara beranjak pergi dari kursinya.
Rara menatap Rey yang seolah mengatakan padanya untuk tetap berada disitu.
"Sudah lama sekali kita tidak berkumpul bersama seperti ini" Beno membuka calak lebih dulu.
Rey tampak datar, Zoya tersenyum manis dan Kei tampak tersenyum simpul.
"Kau ingin bicara apa?" tanya Rey tanpa basa-basi.
Rey ini apa tak bisa sedikit lebih ramah lagi. Entah kenapa dia jadi dingin begini.
"Kau itu tak lelah ya terus bersikap dingin begitu" sahut Beno yang sudah menyuarakan isi pikiran Rara.