Ddrrrt! Drrrt!
Handphone Bastian bergetar di atas meja makan. Lelaki yang tengah berkumpul dengan Megalani dan juga Kean aitu seketika mengalihkan pandangannya pada telepon genggam. Tertera nama post satpam di panggilannya, kening Bastian pun seketika mengernyit saat membacanya. Ada apa?
"Iya, ada apa?" tanya Bastian langsung pada intinya pada panggilan teleponnya. NAmun tak berapa lama kemudian, tatapan Bastian di sana. lelaki itu tampak terkejut dengan apa yang ia dengarkan dari panggilan teleponnya.
Megalani dan juga Keana yang tengah berada di samping Bastian seketika mengernyit kebingungan. Apa yang terjadi di post satpam? Siapa yang datang? Pikir Keana dan bundanya di saat yang bersamaan.
"Kenapa, Bas?" tanya Megalani saat memandang wajah Bastian yang terlihat kebingungan.