Suara ponsel Cantika berbunyi sedari tadi tak hanya milik Cantika saja tapi, milik Leonar pun sama karena suara ponsel itu juga membangun keduanya.
Samar-samar Leonar dan Cantika bangun karena terkejut. Leonar langsung mengambil ponselnya sedangkan Cantika masih terlihat bingung tak tau di mana ponselnya.
"Halo," jawab Leonar.
"Kamu di mana?" tanya seseorang dibalik telpon.
"Aku ... aku ini di mana?" tanyanya masih bingung setengah sadar setengah enggak.
"Cantika bersamamu?" tanyanya lagi.
"Cantika, ada?"
"Yah sudah kamu dan Cantika kita tunggu di Kafe Kejora sekarang."
Tiba-tiba saja sambungan telpon pun terputus. Cantika masih mencari di mana ponselnya yang sudah tidak bersuara lagi. Laki-laki itu pun mengucek matanya, menepuk-nepuk wajahnya. Terlihat seluruh ruangan berantakan dengan pakaian yang berserakan di mana-mana.
"Ada apa?" tanya Cantika.
"Aku tak tau! Ibu meminta datang ke Kafe Kejora?" balik tanya Leonar menjawab pertanyaan dari kekasihnya.