Chereads / Aku Percaya Padamu... Ups, Bercanda! / Chapter 8 - Gangguan Tidur

Chapter 8 - Gangguan Tidur

"Terima kasih." Menghadapi ucapan selamat dari Sari, Hani tertawa kecil dan menutup telepon.

Dalam kehidupannya, hubungan antara dirinya dan Sari harus dihitung dengan hati-hati. Tapi, kakak laki-lakinya yang putus asa masih terpesona oleh Sari. Kalau dia mengabaikan Sari saat ini, dia hanya akan membiarkan hubungan antara dirinya dan kakaknya menjadi lebih buruk.

Karena itu, dia hanya bisa menunggu kesempatan yang tepat untuk melakukannya.

Di kamar tidur utama di lantai atas.

Setelah Hani pergi, penghipnotis kembali ke kamar dan bersiap untuk melakukan hipnosis lagi.

"Johan, apa kamu mau mulai sekarang?" Johan sepertinya memikirkan sesuatu, dan tidak tahu apakah dia bisa mendengarnya dengan jelas, tapi hanya mengangkat tangannya dengan santai.

Jadi, penghipnotis memainkan musik, menyalakan dupa khusus, dan memulai induksi psikologis ...

setengah jam kemudian ...

satu jam kemudian ...

dua jam kemudian ...

Hipnosis itu gagal.

Siswanto Daniar, seorang psikolog top yang telah menyembuhkan berbagai penyakit sulit yang tak terhitung jumlahnya dan dipekerjakan sebagai konselor psikologis senior oleh kelompok tentara bayaran paling elit di dunia "Twilight of the Gods", mulai meragukan hidupnya untuk yang kesekian kalinya.

Setiap kali dia merawat Johan, dia merasa seperti dokter palsu ...

Sejak Johan bersama gadis bernama Hani dua tahun lalu, setiap kali gadis itu kabur dan tidak mematuhinya, gejala insomnianya akan semakin parah.

Tetapi bukankah Billy mengatakan bahwa gadis itu tampaknya telah mengetahuinya, dan bahwa dia sangat patuh akhir-akhir ini?

Ketika dia melihat Hani barusan, dia juga terkejut. Tidak hanya gadis itu berdandan rapi, tapi temperamen dan perasaannya seolah mengalami perubahan dan tidak lagi suram seperti masa lalu.

Karena gadis itu tidak membuat Johan kesal, mengapa hipnotisnya kali ini gagal lagi?

Pada saat ini, Johan sedang berbaring di tempat tidur, dan bayangan biru kehitaman di bawah kelopak matanya perlahan-lahan muncul kembali, urat biru di dahinya tampak menonjol, ekspresinya hampir mengerikan, dan dia jelas menahan rasa sakit yang luar biasa.

Seolah-olah ada seekor binatang buas yang mengerikan tinggal di dalam tubuhnya. Hewan itu di luar kendali, gila, dan sangat merusak, mengikis jiwanya sepanjang waktu.

Melihat kondisi Johan semakin buruk, ekspresi Siswanto menjadi lebih serius, dan dia buru-buru bertanya, "Johan, apakah kamu menemui sesuatu hari ini? Apa yang baru saja dikatakan gadis muda itu padamu?"

Mata tertutup Johan langsung terbuka, dan cahaya dingin melintas di matanya.

Tekanan yang kuat segera membuat Siswanto menyerah tanpa daya dan tidak lagi bertanya.

Kalau saja Johan bersedia berkomunikasi dengan orang lain, maka kondisinya tidak akan terlalu serius.

Pertahanan psikologisnya terlalu kuat untuk memungkinkan siapapun memasuki wilayahnya.

Bahkan psikiater terbaik tidak bisa berbuat apa-apa kalau si pasien tidak mau bekerja sama.

Memikirkan Hani, Siswanto merasa sedikit rumit.

Johan tidak memiliki masalah fisik, dan gangguan tidurnya pada dasarnya bisa dianggap sebagai penyebab psikologis, dan gadis itu kemungkinan besar terkait dengan simpul hati Johan.

Kalau tidak, sangat sulit untuk menjelaskan mengapa Johan, yang selalu menolak wanita, bersikeras untuk memeluk gadis itu, dan menurut pengamatannya, Hani bisa dengan mudah mempengaruhi mood Johan.

Tapi, dia tidak bisa mendapatkan jawaban dari Johan, dan dia tidak bisa mendapatkan informasi berguna dari Hani.

Keluarga Wijaya menjalankan industri hiburan. Paman kedua Hani saat ini adalah kepala keluarga dari pihak ayah keluarga Wijaya, dan grup di bawah kepemimpinannya mengendalikan sebagian besar industri hiburan. Namun, dibandingkan dengan keluarga lain yang memiliki sejarah panjang dan warisan yang mendalam, keluarga Wijaya hanyalah keluarga kaya biasa.

Baik Hani maupun keluarganya tidak ada hubungannya dengan keluarga besar dan kuno dari keluarga Budiman yang melampaui semua keluarga di negara ini, dan Johan, adalah pewaris sah keluarga Budiman, yang memperlakukan Hani secara khusus. Ini benar-benar membingungkan.

Sekarang kalau dia tidak bisa menemukan cara untuk menyembuhkan gangguan tidur Johan, tubuhnya mungkin takkan bisa bertahan beberapa tahun ...

**

Keesokan paginya Hani bangun secara alami setelah tidur malam yang nyenyak.

Lalu, dia mulai memikirkan tentang riasannya hari ini.

Karena dia tidak perlu lagi menyembunyikan penampilannya dari Johan. Maka dia bisa kembali menggunakan penampilan aslinya.

Namun, tiba-tiba terpikir olehnya bahwa dia masih memiliki satu hal yang sangat penting untuk dilakukan, dan agar ini berjalan lancar, dia perlu menyembunyikan identitasnya untuk sementara.

Kecuali orang-orang dari keluarga Budiman, tidak ada yang melihat penampilan aslinya, dan itu cocok baginya untuk menggunakannya pada saat ini. Dia masih bisa menutupi penampilannya secara diam-diam.

Karena menurutnya, lebih baik tidak mengekspos penampilan aslinya kepada terlalu banyak orang.

Hani memikirkannya sebentar, jadi kecuali tato, dia kembali menggunakan riasan mata yang tebal seperti sebelumnya dan mengenakan wig hijau.

Ketika Hani turun dari lantai atas, dia tidak melihat Johan, tapi Bagas ada di sini lagi hari ini.

Pria itu secara tidak sengaja mengangkat matanya untuk melihatnya, dan tiba-tiba menyemprotkan semua kopi di mulutnya—— "Persetan! Mataku!!!"

Hani memberinya tatapan acuh dengan ekspresi yang sedikit aneh.

Dia melirik ke bawah dan menemukan bahwa hari ini tidak hanya Bagas, tapi ada juga dua teman Johan, Denny dan Rama.

Pada saat ini, tatapan dingin Denny terhenti sejenak, dan cahaya putih berkedip di kacamata berbingkai emasnya. Sambil memandang Bagas, ada peringatan berbahaya dalam nada suaranya, "Bro, apa begini caramu membawaku kemari jam lima pagi. Menyuruhku bangun dan datang kemari untuk melihat kejutan yang menyenangkan?"

Rama tertawa terbahak-bahak, sampai matanya berbentuk bulan sabit, "Haha, Den, jangan bilang itu lagi! Benar-benar mengejutkan, bukan? Aku benar-benar iri pada kak Johan, setiap hari bersamanya pasti sangat menyenangkan!"

"Tidak, kemarin dia. ... kemarin dia tanpa riasan, tanpa riasan, benar-benar super cantik dan seperti peri, sampai membuatku kaget ... " Bagas berusaha menjelaskan sambil tergagap-gagap.

Rama tidak bisa tidak tersenyum, "Ya, ya, sangat cantik dan seperti peri. Kamu juga bisa mendapatkan seseorang dengan gaya seperti kak Jo,"

Bagas tidak bisa menjelaskan lebih jauh lagi, tapi dia hanya menatap Hani dengan ekspresi cemberut.

Hani mengangkat alisnya, "Apa yang aku lakukan? Make-up adalah kesopanan paling dasar bagi seorang gadis kepada orang lain, tahu?"

Mulut Bagas berkedut, "Kamu sangat sopan sekali..."

Pada saat ini, terdengar suara langkah kaki. Sepertinya Johan sudah bangun.

Pria itu melirik ke bawah, tanpa ekspresi apapun di wajahnya.

Bisa dikatakan bahwa kualitas mental abnormalnya memang yang terkuat, dan ketika dia melihat Hani seperti ini, dia bahkan tidak mengedipkan matanya.

Hani tidak lupa bahwa hal terpenting saat ini adalah mempelajari kesukaan Johan dan menunjukkan kesetiaan pada Johan, sehingga dia bisa mempercayai dirinya dan benar-benar merasa nyaman bersamanya, jadi dia lari ke Johan, "Johan, lihat aku. Apa aku terlihat baik-baik saja hari ini? "

Johan memandang gadis dengan mata cerah di depannya yang memohon pujian, dan suasana hatinya yang suram sepanjang malam karena kepergian gadis itu, entah bagaimana menghilang "Ya."

Bagas sama sekali tidak mempercayai apa yang dilihatnya. Kak Jo, apakah penglihatanmu benar-benar sudah rusak? Bagaimana mungkin gadis itu terlihat baik-baik saja dibandingkan dengan kemarin? Dia benar-benar tidak bisa berkata apa-apa mendengar jawaban kakaknya itu.

Denny duduk dengan tenang, dan ekspresinya sama sekali tidak berubah, sementara Rama justru terlihat tertarik dengan apa yang terjadi diantara mereka berdua.