Gaara memberi beberapa pukulan cukup keras pada Indra yang masih tersungkur dan tidak bisa membela diri. Sedangkan Metta dengan kaki terkilir dan mulai sangat sakit, mencoba menarik lengan Gaara agar tidak semakin brultal memukul.
"Gaara...jangan!" teriak Metta terengah menghalangi Gaara seraya memegang lengannya. Gaara menghentakkan lengan Metta dan memandangnya marah. ia mendekati Metta dan menggeram.
"Kamu belain dia?" geram Gaara dengan mata membesar. Ia mencekal lengan Metta kasar dan terlihat makin kesal.
"Kamu berani belain dia didepan aku!" teriak Gaara.
"Jangan gila kamu, kamu bisa bunuh dia!" balas Metta berteriak. Gaara makin kasar menghentakkan tangannya pada Metta.