"Baekyeon-a sepertinya kau mencintai gadis yang salah, aku sama sekali bukan gadis baik yang pantas dicintai lelaki yang sangat baik seperti dirimu. Aku benar-benar malu mengingat apa yang selama ini aku lakukan padamu"
Mendengar itu Baekyeon langsung mendongakkan kepalanya lalu menggeleng "Tidak-tidak, Suyeon-a. jangan pernah berpikir seperti itu, aku sudah memaafkan semua kesalahanmu bahkan sebelum kau meminta maaf" ujarnya lalu tersenyum "Aku sama sekali tidak salah mencintai gadis seperti dirimu, ya meski awalnya kau sangat membenci aku-" perkataan Baekyeon berhenti karena tangannya digenggam oleh Suyeon.
"Aku mengatakan ini karena kau yang memulainya lebih dulu" Suyeon menganggukkan kepalanya namun belum melepas genggamannya pada tangan Baekyeon "Aku sama sekali tidak marah saat kau memperlakukan aku dengan tidak baik saat itu namun aku menerimanya dengan ikhlas karena kau adalah gadis pujaan hatiku" ditatapnya kedua mata Suyeon dengan seksama.