Mino menganggukkan kepalanya lalu menoleh pada sang ibu lagi dan tersenyum "Alasan Nami menanam bunga mawar putih itu karena saat bunga yang dia tanam itu tumbuh dan mekar Nami berharap bahwa bunga itu dapat membuat ibu tidak bersedih"
"Bersedih? Memangnya ibu pernah bersedih?"
"Mino dan Nami sudah mengetahui apa yang ibu rasakan selama ini meskipun selalu menyembunyikannya. Setelah ibu dimarahi dan dipukuli ayah ibu hanya berpura-pura seolah tidak terjadi apa-apa saat ada dihadapan kami namun aku dan Nami tahu bahwa selama ini ibu selalu menangis saat malam hari terlebih setelah ayah memarahi dan memukul ibu"
Taeri tentu terkejut mengetahui fakta itu bahwa kedua anaknya mengetahui jika selama ini ia sering menangis malam hari setelah suaminya memarahi dan memukulinya, apa selama ini ia hanya ditipu oleh kedua anaknya yang berpura-pura tidak mengetahui tentang apa yang terjadi padanya?