"Kalau mau teriak-teriak jangan disini" jawab Ersyah yang muncul dari dalam kamarnya menuju balkon.
"Suka aku lah, ini hidup aku gak usah kamu atur" jawab Hani dengan ketus.
"Kasian tetangga yang lagi pada tidur kaget dengan teriakan kamu" jawab Ersyah.
"Mana ada orang tidur secepat ini, kamu mau nipu aku? Gak bisa" jawab Hani.
"Ada loh, yang lain sakit pasti lagi tidur sekarang" jawab Ersyah.
Hani semangkin kesal dengan Ersyah, "Terserah, bye! Oh ya jangan pernah atur orang lagi ya" ujar Hani.
Hani langsung masuk kedalam kamarnya dan menutup pintu balkon dengan sedikit di banting.
"Sumpah aku sial banget hari ini! Tadi Angga sekarang Ersyah" ujar Hani saat sudah di dalam kamar.
"Besok siapa lagi?" gumam Hani lagi.
"Akh pusing mikirin gitu, mending nonton drama aja" ujar Hani sambil mengambil laptopnya.
Setelah beberapa jam Hani tertidur dengan laptop yang masih menyala, seperti biasanya.
"Hani" panggil Angga dari luar, karna dia berniatan mau baikan dengan Hani.