Jauh dari jembatan. Sesosok tubuh terbaring penuh luka. Tak bergerak. Baju yang basah sudah menjadi kering kembali. Sebelum mobil itu meledak, Mike mencari pisau di dashboard. Pisau yang bisa ia simpan bila sewaktu-waktu ia butuhkan. Mike memotong sabuk pengamannya yang susah di buka. Cukup memakan waktu lama, tapi masih keburu buat ia melepaskan diri dari sabuk pengaman yang membuatnya susah bergerak.
lima menit, cukup buat ia melanjutkan misi pembebasan diri dari waktu yang sebentar lagi meluluh lantakan mobil dan dirinya. Mike menarik kakinya yang terjepit, pelan. Sangat pelan ia menariknya agar tidak terluka.
Ternyata, ada hambatan untuk bisa membebaskan kakinya itu. Bagian pergelangan hingga telepak kaki sulit untuk ia keluarkan. Celah antara dashboard dan kursi sangat dekat. Jadi ia sulit untuk menariknya. Tertahan. Mike kembali membuka dashboardnya. Lalu ia mengeluarkan semua isi dalam dashboardnya.
Lalu..
bruuak..
debruaak..