Semakin bertambah saja pikiran Jamal. Belum lagi, perihal kemarin ketika mendadak dia bisa melihat Dirga secara langsung. Saat itu Jamal hanya berharap jika itu adalah mimpi, berkali-kali dia mencoba mencubit tangannya, dan itu bukan mimpi. "Aku akan datang ke rumah Chika, setelah bertemu Arum saja," ucap Jamal yang langsung menarik kembali selimut ke seluruh tubuhnya.
Ini sudah pukul lima sore, dan Jamal baru saja bangun dari tidurnya. Mentang-mentang libur dua hari, Jamal malah menggunakan waktu liburnya untuk tidur. Begitulah keseharian Jamal yang belum memiliki pasangan hidup. Oh, atau lebih tepatnya sebentar lagi dia akan memilikinya. Sudahlah, Jamal hari ini hanya ingin tidur saja tanpa adanya gangguan dari manapun. Awas saja kalau sampai ada yang mencoba mengganggunya.