"Gampang, nanti gue bilang kalau nomor cowok gue gak aktif."
Airin dan juga Peyvitta sekarang setuju sama apa yang sudah Retta usulkan barusan. Hal ini bisa memperlambat Reynard untuk pulang.
"Tapi cowok lo emang ada di Basecamp?" tanya Peyvitta. Peyvitta takut kalau ternyata cowok Retta tidak ada di Basecamp-nya dan nanti bisa membuat Reynard curiga akan hal ini.
"Seharusnya ada sih, gue coba hubungi dia terlebih dahulu."
"Ya udah hubungi aja dulu sama kasih tahu alasan kenapa Rey nanti datang ke Basecamp mereka," ucap Peyvitta.
Retta mengangguk. Retta kemudian mengambil handphone-nya untuk menghubungi cowoknya dan menanyakan di mana keberadaannya sekarang.
"Hallo," ucap Retta mengawali pembicaraan.
"Iya, ada apa?" tanya orang yang berstatus sebagai cowoknya Retta, Rey Putra.
"Lo sekarang di Basecamp gak?" tanya Retta.
"Iya gue lagi di Basecamp," jawab Rey.
"Bagus deh," ucap Retta saat tahu kalau ternyata cowoknya memang sedang berada di Basecamp.
"Ada apa?"