"Ehmm... Bukannya kalungnya ini kurangnya nyentrik ke bajunya? Karena bajunya ini temanya glamour menurut gue kalungnya juga harus lebih nyentrik dibanding ini" ucap Zhizi
"Nyentrik? Hmm... lo bisa menggambarkan yang gak? Supaya bisa membuat contohnya dan kita cocokkan nanti" Ucap Mecha, Zhizi segera mengangguk dan mengambil buku sketsa yang ada di sana. Ia mengambil pensil dan mulai menggambar dengan Yaka yang memperhatikan di sampingnya
Ketika Nondu dan Mecha kembali asik mengurusi dua buah pakaian itu dan melanjutkan pekerjaan mereka sebentar, Zhizi yang sedang menggambar didekati oleh Yaka yang terlihat seperti anak kecil yang penasaran. Ia berada sangat dekat dengan Zhizi seakan ia harus melihat semua proses menggambar Zhizi. Bahkan Zhizi bisa merasakan kedekatan wajah Yaka dengannya. Mereka berada di ruang yang berbeda dengan Nondu dan Mecha