Tiba di rumah besar...
Luis segera mengambil kopernya setelah mempunyai waktu beberapa menit untuk membersihkan badannya dan berganti pakaian bersih.
"Dean apa kamu benar-benar tidak ingin aku antar ke bandara?" tanya Marey saat mengantar Luis di depan rumah.
"Bukan aku tidak mau kamu mengantarku Marey. Kamu sudah lelah, aku ingin kamu istirahat di rumah. Aku tidak ingin sesuatu terjadi pada bayi kita." ucap Luis seraya menangkup wajah Marey dengan tatapan sayang.
"Baiklah, tapi kamu harus hati-hati dan cepat pulang." ucap Marey sedikit manja setelah kehamilannya.
"Aku akan segera pulang Rey. Kamu jangan kuatirkan hal itu." ucap Luis mengecup kening Marey dengan penuh perasaan kemudian meminta Jack untuk segera mengantarnya ke bandara.
Marey menatap kepergian Luis dengan perasaan yang berbeda. Sesuatu hal yang membuat Marey selalu ragu.