Keputusan yang diambil Davie untuk resign dari pekerjaannya sudah benar-benar dipikirkan baik-baik oleh lelaki itu. Dia memiliki rencana yang sudah mulai untuk di wujudkannya. Dia sudah bekerja di tempat yang baru dan sudah berjalan selama satu minggu.
Menjadi dosen, bukanlah suatu hal yang mudah dilakukan sebetulnya. Tapi dia enjoy melakukannya. Membagi ilmunya kepada mahasiswa, menceritakan pengalamannya selama dia bekerja, tentu itu tak pernah dia pikirkan sebelumnya. Karena memang dia tak pernah menyangka jika dirinya justru berbalik arah dengan berprofesi sebagai 'pengajar'.
"Bang!" pintu kamarnya terbuka ketika dia sedang membaca buku tebal di meja kerjanya. Kepalanya mendongak dan bertanya lewat tatapannya.
"Turun, yuk!" ajak Devie. "Ada Tamu." Jelasnya. Gadis itu sudah sepenuhnya masuk, ke dalam kamar kakaknya dan berdiri di samping meja. Melirik sedikit apa yang sedang dilakukan oleh Davie namun kembali beralih menatap lelaki itu.
"Ada siapa?" tanya Davie.