"Mungkin dia dicampakan wanita itu dan sekarang mau mabuk-mabukan." kata Yuzuru tidak menyerah memberikan sindiran ketidaksukaannya pada Reon yang berhasil menjadi kekasih Sakura secara kilat.
"Hey!" Reon mulai naik pitam, hubungannya dengan Sakura baik-baik saja, ditambah pergi minum setelah dicampakan wanita bukanlah dirinya, "Kau sensitif sekali hari ini, Yuzuru."
"Mungkin dia iri karena kau yang menjadi kekasih Sakura," canda Kota memukul bahu Reon main-main.
Reon terdiam sesaat, sebelum kemudian bergabung tertawa.
Yuzuru?
Iri padanya?
Itu lelucon paling konyol yang pernah didengarnya selama berteman sejak kecil. Ia tahu selera Yuzuru, dan Sakura tidak masuk tipe dia yang suka wanita seksi.
Reon bukan bermaksud menganggap Sakura tidak seksi, hanya saja dari pengamatan semalam, dia tipe yang baik-baik, bukan wanita nakal.