"Itu namanya kamu yang nyuruh." ujarku dengan memutar bola mata malas.
"Jadi kamu mau ikut tidak?" tanyanya lagi memastikan.
"Sebenarnya, sih, aku nggak mau ikut. Tapi, penasaran juga."
Beberapa saat kemudian aku dan Greya sudah berada didalam vapiliun. Greya langsung mengampiri Jena sembari membicarakan hal yang tidak aku mengerti. Sedang aku menuju tempat dimana kemarin aku melihat sesuatu yang mengeluarkan sinar. Sesampainya disana aku tak lagi menemukan apa-apa. Ruangan itu kini juga sama sekali tidak ada apa-apanya, seperti semacam guci tua yang dilindungi dengan tabung kaca juga sudah tidak lagi berada disana, bahkan beberapa lukisan yang tadinya banyak kini hanya tersisa beberapa saja. Apa mungkin kakek Mahad yang memindahkannya? Tapi kemana?
"Ate, menemukan sesuatu?" tanya Jena sembari berjalan kearahku.
"Aku tidak menemukan apapun. Bagaimana dengan kalian?" kujawab.