"Ahn Yoo Na, apa kau mendengarku?" tanya Lee Do Hwa karena Ahn Yoo Na tidak segera menjawab pertanyaanya.
"Ah iya Oppa, aku mendengarmu," jawab Ahn Yoo Na.
"Bagaimana, apa aku bisa ikut denganmu hari ini?" tanya Lee Do Hwa.
"Heeeemm, aku tidak yakin dengan ini. Tapi aku jadi tidak bisa leluasa melakukan tugasku!" jawab Ahn Yoo Na.
"Jadi maksudmu kau tidak merindukanmu?" tanya Lee Do Hwa terdengar merajuk.
"Bukan begitu Oppa, untuk saat ini kan aku sedang melaksanakan tugas, jadi sepertinya ...."
"Ya sudah kalau kau tak mau bertemu denganku," ucap Lee Do Hwa sambil mematikan sambungan teleponnya.
"Ccckkk, pria ini kekanak-kanakkan sekali?" gumam Ahn Yoo Na . Lalu dia kembali fokus ke jalan dan mengikuti taksi yang ditumpangi Sena.
Meski hatinya saat ini juga merasa tidak enak karena sudah mengecewakan Lee Do Hwa. Tapi Ahn Yoo Na tidak mau mengambil resiko kalau mereka berdua ketahuan.