Sean dan Jess akhirnya bisa saling bertatap mata, tetapi mereka hanya bisa berucap begitu saja, mereka pulang dengan arah masing-masing. Keesokan harinya setelah pulang kuliah Sean langsung menuju ke lokasi shooting. Mereka berdua bertemu kembali, dan degupan jantung itu kembali berdegup dan Sean begitu bahagia. Selama seminggu penuh mereka shooting bersama, tapi mereka tidak ada kesempatan untuk berdua sama sekali.
Sampai saat itu pun tiba, saat di mana Selo datang menjemput Jessika ke lokasi Shooting. Dari kejauhan Jessi sudah mencium adanya wangi sang kekasih. Jessi membulatkan matanya ketika Selo sudah berada di hadapannya. Senyumnya merekah begitu lebar lalu dengan segera Jess memeluk Selo.