Zakiya dan Rafka mengantarkan para tamu undangan pulang. Keluarga mereka satu per satu sudah pulang. Dan kini hanya tinggal Rafka dan Zakiya saja. Waktu sudah sore. Dan acara baru selesai. Sebenarnya bukan pengajiannya yang lama, tapi berbincang dengan keluarga, bercengkrama sambil silaturrahmi membuat mereka terlibat percakapan yang seru dan tak sadar kalau sudah ashar saja.
Zakiya tampak lelah tapi juga bahagia. Karena akhirnya dia merasqakan memiliki seorang ibu lagi. Renata hari ini benar-benar bersikap seperti ibu yang begitu menyayangi dirinya. Jal sederhana tapi selalu dirindukan oleh Zakiya dari dulu.
"Kamu capel ya, Sayang?" tanya Rafka sambil merangkul Zakiya.
"Enggak Kak. Aku senang koq. Aku bisa bertemu dengan Mami dan ngobrol banyak sama Mami. Jarang-jarang kan aku bisa ngobrol seperti tadi sama Mami." Zakiya tersenyum.