Akhirnya mereka sampai juga di rumah orang tua Ali, rumah dua tingkat itu lumayan besar. Halamannya luas dengan berbagai tanaman yang terawat dengan apik. Adik perempuan Ali yang pernah kulihat saat resepsi pernikahan Airin langsung menyambutku saat kami turun dari mobil. Dia menyalamiku kemudian mencium pipi kanan dan kiriku seakan aku orang yang sudah lama ditunggunya membuatku canggung.
"Kok lama, Kak. Papa dan mama sudah nunggu dari tadi, lho?" protes Alya, adik Ali.
Ali terkekeh.
"Tanya sendiri pada kakak iparmu kenapa kami datang terlambat."
Kakak ipar? Sebutan Ali untukku membuat pipiku memerah dan terasa panas. Aku menatap Ali untuk memprotesnya tapi dia hanya tergelak dan mengalihkan tatapannya menghindari tatapanku.
"Maaf," akhirnya hanya kata itulah yang keluar dari mulutku. Harusnya kami berangkat jam sembilan dari rumah tapi kami berangkat jam sebelas karena aku sengaja berlama-lama menundanya.