"Maaf… Soal.. Em.. Yang tadi itu.." Wanita itu tampak ragu-ragu membahas soal taruhan yang di ajukan oleh Alisya, kepadanya."Saya tidak akan meminta apa-apa kok. Maaf kalau becandaan saya sedikit keterlaluan." Senyuman hangat Alisya membuatnya langsung mendesah legah.Dia tidak menyangka kalau seorang Nyonya Adith, akan sangat ramah dan memiliki paras yang menawan yang dapat membuat semua orang jatuh cinta dengan parasnya yang menawan. Melihat semua karyawan kantornya tampak bergosip, Adith dengan segera meminta perhatian mereka semua untuk memberikan sebuah pengumuman."Maaf semuanya… Saya perkenalkan. Dia istri saya, Alisya." Ucap Adith merangkul pinggang Alisya, saat memperkenalkan dirinya."Selamat siang semuanya, maaf sudah membuat kalian semua terkejut dengan apa yang baru saja terjadi. Nama saya Alisya." Ucap Alisya memperkenalkan dirinya kepada mereka semua.