Seringkali kita Menjadikan Hidup kita berada dalam Kutuk bahkan Orang Lain Mengucapkan Kutuk bukan Berkat kepada kita. Hal ini bukan karena Allah Menghendakinya tetapi karena kita tidak Hidup dalam Ketetapan dan Perintah Tuhan. Diberkati adalah Bukti dari Kedekatan kita dengan Tuhan. Waktu kita Hidup dalam Iman, maka di situlah kita akan melihat Kasih, Kemurahan dan Kuasa Allah dinyatakan Luar Biasa dalam Hidup kita. Bagaimana Hidup dalam Iman? Jawabannya adalah kita harus Bergaul dengan Firman Tuhan dan Roh-Nya. Semakin kita Tekun Membaca dan Merenungkan Firman, maka Iman dan Roh kita akan makin Kuat. Saudaraku, Berkat-berkat Tuhan bukan hanya Soal Materi tetapi Sukacita, Damai Sejahtera dan Menyadari akan Kuasa Tuhan yang Bekerja dan Menyertai kita. Haleluya, Amin!