Dia sudah kehabisan akal dengan semua masalah ini, sebab beberapa media sudah mencium dan berani menyinggung. Beberapa artis yang pernah bersinggungan juga mulai membuka suara di sosial media ini akan menjadi buruk bagi reputasi perusahaan, nama baik keluarga Lee akan semakin buruk. Semua usaha banyak orang akan sia-sia karena ini.
Sri ketakutan dan pikirannya jadi tidak tentu arah, dia hanya memikirkan dirinya agar selamat. Mungkin jiak dia buka suara, dia akan di biarkan pergi. Tapi walau begitu, lelaki itu pasti akan terus mengejarnya sampai ketemu.
Dia ketakutan.
"Kalau saya buka suara, akankah anda melindungi saya dari dia?"Suara Sri tanpa mengangkat kepalanya.
Suaranya yang mencicit di ruangan yang senyap itu terdengar nyata. Tyaga dengan tatapan merendahkan terkekeh.
"Tentu, saya akan beri kamu perlindungan, jadi katakan padaku apa yang sudah di perintahkan?"