Setelah mendengar jawabannya, Mu Xiaoxiao merasa puas dan tidak ingin bertanya lebih jauh lagi.
Sebenarnya dia mau melihat bagaimana Yin Shaojie akan berurusan dengan An Zhixin tanpa campur tangannya.
Jika itu tidak memuaskan…
Mu Xiaoxiao mendengus pada dirinya sendiri.
Mereka lalu memasuki apartemen mereka.
"Aiyoh…" Mu Xiaoxiao melemparkan dirinya ke sofa seperti yang biasa dia lakukan.
Dia mengambil bantal, memeluknya dan mengendus bantal itu.
Baunya sangat familiar dan nyaman.
Dan itu membuatnya merasa seperti dia ada dirumah.
Kalau Yin Shaojie tau apa yang ada dipikirannya, dia pasti akan sangat senang.
Yin Shaojie meletakkan barang-barang yang Mu Xiaoxiao beli di atas meja, lalu berjalan ke sofa dan menarik Mu Xiaoxiao.
"Ada sesuatu yang ingin aku tunjukkan padamu" katanya dengan misterius, Yin Shaojie tersenyum saat mengatakan ini.