Chereads / Datangnya Sang Penyihir / Chapter 133 - Malam Panjang (1)

Chapter 133 - Malam Panjang (1)

Kekuatan serangan mantra rahasia mungkin lebih rendah dari mantra elemen dan cahaya, tetapi mereka masih memiliki keunggulan atas semua jenis mantra lain dalam satu aspek - sifatnya yang hati-hati.

Ketika Eleanor menggunakan Mata Jiwa untuk mengamati penghuni Penginapan Pertapa Biru, tidak peduli seberapa tinggi level penyihir di sana, bahkan tidak ada satupun dari mereka yang dapat mencurigai gangguan mantranya. Meskipun tidak dapat disangkal bahwa keahlian pelemparan mantra yang unggul dan kecenderungannya untuk berhati-hati juga telah berperan penting dalam hal ini.

Ketika dia memata-matai kamar Link, baik Eliard maupun Link tidak memiliki firasat tentang kehadirannya dan mereka berdua tidak melakukan segala jenis pertahanan untuk mencegah gangguan seperti itu. Nyatanya, para Penyihir muda saat ini sedang mendiskusikan penemuan terbaru mereka dalam sihir dengan penuh semangat.

"Aku baru-baru ini mempelajari mantra Peluru Siulmu dan aku punya pertanyaan," ucap Eliard. "Lihatlah sendi roda rahasia ini. Apa menurutmu lebih baik begini?"

Sebuah gulungan besar tersebar di atas meja dan di atasnya adalah struktur mantra. Eliard mengambil pena bulu dan membuat sketsa selusin modifikasi kecil pada gulungan itu, mengubah struktur mantra Peluru Siul menjadi sesuatu yang sangat berbeda.

Kedua Penyihir muda ini selalu berbagi wawasan satu sama lain. Link tidak menyembunyikan Keahlian Sihir Tinggi-nya dari Eliard, jadi Eliard sekarang berhasil menguasai mantra Peluru Siul. Kecepatan pelemparan mantranya masih sedikit di belakang Link. Eliard dapat melemparkan mantra Peluru Siul dalam 0,5 detik, yang sebenarnya juga luar biasa, tetapi lebih lambat 0,2 detik dari Link.

Link memeriksa struktur mantra baru yang dibuat Eliard dan menyadari meskipun kecepatan berpikir Eliard masih sedikit lebih rendah darinya, pikirannya masih penuh dengan ide-ide kreatif yang bahkan mungkin tidak dapat ia pikirkan. Inilah alasan mengapa Link selalu menghargai masukan dan pendapat Eliard.

Setelah sepuluh menit diam merenung, Link mengambil pena bulu dan menambahkan dua rune ke struktur baru. Lalu dia berkata, "Ini seharusnya sempurna."

"Ya tentu saja!" kata Eliard, matanya berbinar penuh semangat. "Itulah tepatnya yang aku coba capai! Tapi aku masih punya beberapa pertanyaan tentang..."

Mereka kemudian mulai menggali lebih dalam pada perincian menit dari struktur mantra Peluru Siul. Mereka tidak melewatkan hal apapun dan memeriksa setiap fitur kecil dan menghabiskan semua kemungkinan metode modifikasi sebelum menyelesaikannya untuk beristirahat.

Pikiran mereka kemudian benar-benar hanyut dalam diskusi sehingga mereka benar-benar tidak menyadari sepasang mata yang mengintip mereka selama ini.

Eleanor memandang dengan penuh minat. Orang awam mungkin mendapati diskusi para pemuda ini menjemukan dan membosankan, tetapi seorang Penyihir seperti dia tahu bahwa apa yang mereka bicarakan jauh dari hal yang membosankan.

Penglihatan yang ditunjukan oleh Mata Jiwa tidak cukup jelas untuk memungkinkan dia untuk dapat melihat struktur mantra secara tepat seperti yang tertera pada gulungan, tetapi Eleanor masih bisa melihat karakteristik umum berdasarkan percakapan antara Link dan Eliard.

Dia telah mendengarkan para pemuda ini awalnya karena betul-betul penasaran. Bahkan, dia tersenyum simpul dan menduga akan bosan. Namun, ketika diskusi mereka semakin dalam, dia semakin asyik mendengarkan mereka dan sekarang memusatkan seluruh perhatiannya pada mereka.

Memang benar mereka hanya membahas mantra tingkat rendah, tetapi jelas bahwa dari kedalaman pengetahuan dan wawasan, pada kenyataannya, mereka berdua adalah Penyihir muda yang sangat berbakat. Percikan ide yang mereka hasilkan satu sama lain sangat luar biasa dan mereka hidup dengan imajinasi dan kreativitas.

Namun, imajinasi saja tidak cukup. Lagi pula, siapa pun bisa mengkhayal. Namun yang paling mengesankan tentang kedua Penyihir ini adalah kemampuan mereka untuk mengubah konsep dan ide di kepala mereka menjadi tenaga dan kekuatan nyata dalam bentuk modifikasi mantra. Sementara mata mereka memandangi bintang-bintang, mereka menaruh kaki mereka dengan kuat di tanah yang kokoh - itulah kekuatan hebat yang dimiliki para jenius ini!

Eleanor sebenarnya adalah Master Penyihir, bahkan dia pun terpikat oleh pembicaraan Eliard dan Link. Dia sekarang benar-benar berhasrat untuk mencari tahu seperti apa sebenarnya tampilan struktur mantra aneh yang disebut-sebut sebagai Peluru Siul.

Tapi di situlah dia terhambat oleh keterbatasan Mata Jiwa. Jika dia ingin meningkatkan kekuatan mantra untuk membuat penglihatannya ke arah kamar Link dan Eliard lebih jelas, dia akan memicu gejolak Mana yang mungkin tidak diketahui jika dia berurusan dengan orang biasa, tapi dia yakin Penyihir muda ini akan mendeteksi hal itu dalam detak jantung mereka dan dengan demikian kehadirannya akan terlihat.

Sungguh Akademi Sihir East Cove merupakan tempat yang luar biasa! Aku baru saja menemukan dua Penyihir muda dan mereka ternyata memiliki bakat yang luar biasa! Eleanor hanya bisa menghela napas memikirkan hal itu.

Waktu berlalu, dan dua jam berlalu begitu saja. Link dan Eliard telah menyelesaikan modifikasi Peluru Siul mereka dan sekarang mengobrol dengan santai. Pada titik ini, Eleanor juga telah kehilangan minat pada mereka. Dia sekarang tertarik untuk mencari tahu apakah Penyihir lain dari Akademi Sihir East Cove seperti mereka berdua, jadi dia mengalihkan pandangan mata-matanya ke kamar-kamar lain di penginapan.

Aku ingin tahu apakah mereka semua sama menariknya dengan kedua pehyihir muda itu. Eleanor memutuskan bahwa bisa saja sama menariknya.

Dia melihat ke sebuah ruangan yang dihuni oleh Penyihir berusia 30 tahun. Dia tidak mempelajari buku teks sihir, tetapi nyatanya sedang bermain-main dengan pelacur. Eleanor mengerutkan kening dan berbalik ke ruangan lain. Ada tiga Penyihir di ruangan ini dan mereka duduk di sebuah meja dengan gembira asyik bermain kartu permainan Jembatan Noel. Ada koin emas di atas meja dan gulungan cerutu di tangan mereka, sementara asap tebal memenuhi ruangan. Eleanor segera mundur dari kamar dan memata-matai beberapa kamar lain, tetapi mereka semua terlibat dalam pesta pora atau kegiatan santai lainnya. Seolah-olah para Penyihir ini telah membuang pikiran sihir dari pikiran mereka dan bertekad untuk bersenang-senang di ibukota.

Sepertinya aku salah. Kedua Penyihir itu tidak seperti penyihir lain dari akademi mereka sendiri. Dan sehingga fokus Eleanor berpindah kembali pada Eliard dan Link.

Kedua lelaki muda itu tinggal di sebuah suite dengan dua kamar tidur dan ruang duduk. Mereka berdua berada di ruang duduk saat ini, tetapi mereka tidak lagi mengobrol dengan santai dan malah sibuk membuat perlengkapan sihir baru. Sebenarnya, pemuda bernama Link yang sibuk mengerjakan peralatan sihir barunya sementara yang lain bernama Eliard menyaksikan dari samping.

Link masih bersemangat dan tidak bisa tidur karena dia bersemangat tentang Pekan Raya Penyihir besok. Dia memiliki beberapa bahan mentah yang tersisa sehingga dia memutuskan untuk menggunakannya dengan baik dan membuat beberapa perhiasan sihir.

Sebetulnya, dia sedang membuat kalung menggunakan gambaran kalung yang dia lihat di Bumi dalam kehidupan sebelumnya sebagai model sambil menggabungkan beberapa setelannya sendiri. Kalung yang dihasilkan adalah karya seni yang sangat indah karena merupakan perpaduan dua gaya - gaya bumi dan gaya dunia sihir. Tetapi karena kendala waktu, Link tidak memperbaiki mantra kuat apa pun pada kalung itu, dia berhasil memasang Benteng Pertahanan Level 2 di atasnya.

Eliard memperhatikannya dengan penuh minat. Dia terkesan pada keahlian Link dalam sihir dan kerajinan tangannya, tetapi dia bahkan lebih tertarik dengan perfeksionisme Link. Link adalah tipe orang yang akan dengan ketat mengontrol kualitas apa pun yang ia hasilkan dan tidak akan memaafkan kesalahan sekecil apa pun. Maka dengan itu, semua perlengkapan sihirnya sempurna.

Setelah kalung itu selesai, Eliard mengambil kalung itu di tangannya dan memeriksa setiap inci darinya. Kalung itu terbuat dari emas dan diukir dengan pola rahasia yang terbuat dari Mithril. Kalung itu bersinar di bawah cahaya lilin, menyingkapkan kilau Mithril keperakan yang tampak seperti bintang di langit malam. Selain itu, ada liontin kristal biru berbentuk tetesan air mata yang bersinar redup karena dipenuhi dengan Mana.

Eliard sangat mengagumi kalung itu sehingga dia enggan meletakkannya. Bahkan Eleanor yang memata-matai mereka dan tidak bisa melihat kalung itu dengan jelas juga terkesan. Dia mungkin telah hidup lebih dari satu abad sekarang, tetapi dia masih seorang wanita yang mencintai benda-benda cantik - sebagaimana terbukti oleh keputusannya untuk mempertahankan penampilannya sebagai wanita muda berusia 18 tahun.

Kenyataannya, Eleanor tidak memiliki perlawanan terhadap benda-benda perhiasan dan ornamen yang indah. Dia bahkan memiliki keinginan untuk bergegas ke kamar pria muda ini sekarang hanya untuk melihat kalung cantik Link lebih dekat lagi.

Sementara itu di dalam ruangan, Link memperhatikan reaksi Eliard terhadap karyanya dan dengan segera dapat menebak apa yang sedang dipikirkannya.

"Itu akan menjadi hadiah kecil yang bagus untuk Elena, bukan?" dia menggoda Eliard.

"Apa? Tidak mungkin! Jangan konyol!" Wajah Eliard sekarang merah karena malu. Dia tidak menduga Link membaca pikirannya dengan akurat.

"Berhenti berpura-pura, dasar keparat," kata Link. "Kalau begitu, ambil kalungnya, tapi jangan lupa bayar aku dengan koin emas dua kali lipat nilai bahan bakunya!"

"Itu kesepakatan." Eliard sangat menyukai kalung itu. Bahan baku untuk itu harganya tidak lebih dari 200 koin emas, yang berarti ia hanya berhutang 400 koin emas kepada Link. Dia tahu dari kualitas dan pengerjaan kalung itu bahwa itu bisa dengan mudah dijual dengan harga sepuluh kali lipat dari harga bahan bakunya, jadi itu sebenarnya harga yang cukup bagus.

Eleanor tersentuh oleh pemandangan yang baru saja dilihatnya. Dia telah menyaksikan dua talenta yang mengejutkan ini dan melihat ketekunan mereka, tetapi persahabatan antara keduanya itulah yang paling membuatnya terkesan.

Mereka berdua memiliki kepribadian yang baik serta tulus dan mereka sangat saling percaya. Ada ikatan kuat yang tidak bisa dijelaskan di antara mereka yang bekerja untuk meningkatkan dan mendorong satu sama lain.

Eleanor yang kesepian tidak pernah mengalami persahabatan dengan begitu banyak kepercayaan dan pengertian. Dia selalu mempelajari sihir dalam kesendirian. Setiap kali dia mengalami masalah dalam studinya, dia hanya akan menyingsingkan lengan bajunya dan mencoba menyelesaikannya sendiri. Setiap kali dia merasa sedih dan kesepian, dia menguatkan dirinya dan juga menderita dalam melewati kesepiannya.

Dia tidak pernah berpikir bahwa mungkin ada seseorang di luar sana di dunia ini yang dia bisa ajak berbagi pikiran dan perasaannya, yang akan membaca pikirannya saat ide terlintas di benaknya dan akan mendorong juga mendukung setiap upaya serta tindakannya.

Mata Jiwa Eleanor melesat di antara dua pemuda itu dan akhirnya memilih Link.

Dibandingkan dengan Penyihir lainnya, pemuda berambut hitam itu tampak biasa-biasa saja. Namun, Eleanor menganggapnya jauh lebih menarik. Bahkan, dialah yang mendominasi pembicaraan antara keduanya. Ada hawa tertentu dalam dirinya yang mengandung kekuatan, kelembutan, ketenangan dan kebijaksanaan, semuanya dalam satu orang.

Bagaimana rasanya memiliki teman seperti itu? Pikiran itu memicu kecemburuan di hati Eleanor.

Tak lama kemudian, kedua pemuda itu kembali ke kamar tidur mereka. Mata Jiwa Eleanor mengikuti Link ke kamarnya.

Melihat Link sendirian di kamarnya membuat Eleanor tiba-tiba terdorong untuk pergi mencarinya.

Mungkin aku harus pergi mencarinya sekarang? dia pikir.

Setelah mengamati Link selama beberapa jam, Eleanor merasa selama dia berbicara pada Link secara baik-baik, Link bahkan mungkin menunjukkan padanya seperti apa mantra Peluru Siul itu, atau bahkan dia mungkin membantunya membuat perhiasan sihir baru. Dia tidak akan begitu kasar untuk menolak permintaan seorang wanita, kan?

Dorongan itu begitu kuat mencengkeram hati Eleanor dan mengendalikannya. Ketika dia melihat bahwa Link akan tertidur, Eleanor menggertakkan giginya, menghentikan Mata Jiwa, dan melemparkan mantra rahasia lain – Gagak Hitam.

Awan kabut kelabu mulai naik dan menyelimuti seluruh tubuhnya. Ketika kabut berhenti, gagak berbulu hitam mengambil tempatnya dan mengepakkan sayapnya, terbang keluar jendela dan menuju kamar tidur Link.

Hal itu merupakan suatu langkah mengejutkan yang dibuatnya, tetapi malam itu panjang dan tak berujung juga tidurnya singkat. Dia tidak tahan untuk tidak melakukan apa-apa sementara keingintahuan tentang si Penyihir muda menggerogotinya sepanjang malam.

Related Books

Popular novel hashtag