Chereads / Dahulu, Aku Mencintaimu / Chapter 72 - Cinta yang Mendalam dan Takdir yang Memilukan (2)

Chapter 72 - Cinta yang Mendalam dan Takdir yang Memilukan (2)

Apa yang dikatakan Tuan Besar Gu membuat Qin Zhi'ai terkejut bagaikan tersambar petir, membuat seluruh tubuhnya sedikit gemetar. Ia tidak punya banyak waktu untuk berpikir dan segera mengatakan ," Ini sudah hampir pukul satu, ia pasti sudah makan siang."

"Tidak, aku tahu benar kebiasaan Gu Yusheng di kantor. Ia selalu makan siang setelah pukul satu, maka kau punya cukup waktu untuk pergi ke sana jika kau pergi sekarang," Tuan Besar Gu tersenyum dan berkata dengan yakin pada Qin Zhi'ai. Kemudian ia berteriak lagi ke arah dapur dan memutuskan untuk Qin Zhi'ai. "Xiaozhang, bungkuskan makan siang, Xiaokou akan membawanya ke kantor."

"Kakek…." Qin Zhi'ai masih ingin mengatakan sesuatu untuk menghalangi Tuan Besar Gu, tetapi sebelum ia mulai berbicara, Tuan Besar Gu melihatnya dengan aneh dan berkata dengan nada yang penuh keraguan ,"Kau selalu datang, meminta Xiaozhang untuk menyiapkan makan siang, dan membawanya untuk Yusheng, ada apa dengan hari ini?"

Mendengar itu, Qin Zhi'ai merasa seperti jantungnya sempat berhenti berdetak, dan ia menelan kembali kata-kata pada bibirnya. Ternyata Liang Doukou sudah pernah melakukan ini sebelumnya, maka tak heran jika Tuan Besar Gu tiba-tiba memintanya untuk membawakan makan siang untuk Gu Yusheng.

Takut ketahuan oleh Tuan Besar Gu, Qin Zhi'ai segera memasang senyum gembira di wajahnya, dan merubah apa yang ingin ia katakan. "Tidak, aku hanya ingin mengatakan… Jangan lupa untuk membungkuskan sedikit acar, Yusheng sangat menyukainya."

Mendengar itu, wajah Tuan Besar Gu yang serius seketika menjadi santai kembali, dan ia meminta Pengasuh Zhang untuk membungkus sedikit acar untuknya. Sambil menunjuk pada telepon yang berada di sebelah televisi, Tuan Besar Gu berkata pada pelayan ,"Telepon Yusheng dan katakan padanya istrinya akan datang membawakan makan siang untuknya…"

"Baik, Tuan." Pelayan berjalan menuju telepon.

Qin Zhi'ai sudah berjanji pada kakek, tetapi itu tidak berarti ia akan sungguh-sungguh membawakan makanan itu pada Gu Yusheng….Ia masih belum tenang karena keraguan Tuan Besar Gu. Tiba-tiba saja, kekhawatirannya menjadi sangat tegang lagi, dan ia berkata tanpa menunda,"Tunggu!"

Tuan Besar Gu dan pelayan, semuanya berbalik dan melihat pada Qin Zhi'ai dengan kebingungan.

Ketika Qin Zhi'ai menyadari reaksinya yang berlebihan, otaknya menjadi kosong untuk beberapa saat, mencoba mengarang alasan, dan ia berkata, "Aku ingin mengatakannya sendiri."

Lalu Qin Zhi'ai mengambil telepon dan mulai menuliskan pesan singkat kepada Gu Yusheng.

Tuan Besar Gu berpikir Qin Zhi'ai ingin mengambil kesempatan ini untuk berbicara dengan Gu Yusheng maka ia meminta pelayan untuk kembali.

Qin Zhi'ai akhirnya merasa sedikit lega. Ia berpura-pura mengetik sebuah pesan pada teleponnya, kemudian meletakkannya, tetapi sesungguhnya ia tidak mengirimkan apa pun.