Chereads / Perceraian Ke-99 / Chapter 565 - Pikirkan Dua Kali Sebelum Kau Main-main dengan Keluarga Li!

Chapter 565 - Pikirkan Dua Kali Sebelum Kau Main-main dengan Keluarga Li!

Mendengar ini, Su Qianci bahkan merasa semakin tidak yakin tentang apa yang pria itu maksudkan. Sebelum pria itu mengatakan apa-apa, Su Qianci merasakan lehernya diisap. Pria itu mengisap dengan sangat keras, dan dirinya menjerit kesakitan.

Tidak, tidak, tidaaak!

Dalam beberapa tahun terakhir ini, dia telah hidup selibat, hanya untuk menyambut kembalinya Li Sicheng dan mengatakan kepada suaminya bahwa hatinya tidak pernah berubah. Meskipun suaminya sudah tiada dan dirinya tidak mengetahui apakah suaminya masih hidup, dia selalu di sini untuk Li Sicheng. Sekarang, bagaimana mungkin dirinya …. Air mata mengalir dengan deras, dan dirinya bahkan meronta lebih keras.

Tetapi kemudian, pria itu bangun, membuka pintu, meninggalkan kamar, dan menutup pintu dengan cepat.

Hal itu berlangsung dengan sangat cepat sehingga Su Qianci tidak mempunyai waktu untuk bereaksi. Tidak ada suara apa pun lagi di kamar itu. Berbaring telentang, dia mengerjapkan matanya dan menyadari apa yang telah terjadi setelah beberapa saat. Sambil duduk, dia menutupi leher dengan tangannya. Saat menyalakan lampu, dia mendapati bahwa tidak ada listrik sama sekali. Apa-apaan ini, orang ini bahkan mencabut kabel listriknya? Kemudian, dirinya menjadi gugup.

Sambil menyeka air matanya, Su Qianci bangkit berdiri dan mengambil barang-barangnya, pergi ke kamar mandi untuk merapikan pakaiannya. Sebuah memar di lehernya menunjukkan bahwa dirinya hampir dinodai. Dengan marah dia memercikkan airnya, Su Qianci sedang mengenakan gaun dengan bagian bahu terbuka yang tidak bisa menutupi lehernya sama sekali. Memar itu jelas-jelas menceritakan kisah bahwa dia mempunyai sebuah afair.

Dia merasa sangat marah sehingga dia menggigit bibirnya. Pada akhirnya, dia tidak menangis tetapi duduk di dudukan toilet dan mengeluarkan air cushion BB cream untuk menutupi memar itu. Setelah mengoleskan beberapa lapisan, dia berhasil membuat memar itu tidak terlalu jelas terlihat. Sambil menata rambutnya, yang tadinya sedang disanggul, menjadi digerai, dirinya berhasil menutupi bagian itu dan kemudian menuju ke meja resepsionis secepat mungkin.

Dia sudah mencatat nomor kamar itu. Ketika dirinya tiba di meja resepsionis, dia berkata, "Tolong saya untuk memeriksa kamar XX."

"Nona, apakah Anda ingin memesan kamar ini? Ini kamar standar kami, dan harganya 1.288 yuan."

Su Qianci mengerutkan kening, "Kamar ini kosong?"

"Ya. Apakah Anda memerlukan saya untuk memesan kamar ini?"

"Tidak, terima kasih." Su Qianci menggelengkan kepalanya, masuk kembali, dan menghubungi Luo Zhan.

Teleponnya segera diangkat, dan sebuah suara malas terdengar, "Hei?"

"Apakah kau sedang bebas? Bantu aku memeriksa kamera pengintai sebuah hotel."

Saat memberi tahu lokasi kepada Luo Zhan, semakin Su Qianci memikirkannya, semakin dia merasa geram. Jika pria itu tertangkap oleh dirinya, dia akan memastikan bahwa Li Jinnan atau Li Beixing menangani pria itu dengan baik! Pria itu seharusnya mengetahui bahwa tidak ada anggota keluarga Li yang bisa dianggap enteng!

"Kapan rentang waktunya?"

"Dari pukul 7 hingga 8 malam."

Luo Zhan menekan kibornya dan bertanya dengan ragu, "Aku tidak dapat menemukannya. Kamera pengintainya diretas."

Hati Su Qianci merasa sangat kecewa. "Apa maksudmu?"

"Sejak pukul 6, rekaman kamera pengintai itu sudah kosong. Jelas terlihat bahwa sudah diretas." Luo Zhan juga merasa bahwa hal itu tidak terduga. "Untuk apa kau membutuhkan ini?"

Su Qianci berusaha menjawab Luo Zhan, tetapi kemudian menghentikan dirinya sendiri dan menggunakan sebuah alasan. Dia tidak bisa mengatakan kepada pria itu bahwa dia telah diseret ke dalam sebuah kamar dan hampir diperkosa. Jika berita itu beredar, itu bisa memiliki konsekuensi. Tapi sekarang kamera pengintainya diretas ….

  1. Tidak menikah dan hidup membujang.
  2. BB krim - alas bedak dalam kemasan bantalan busa seperti bedak.

Related Books

Popular novel hashtag