Moshe mengangkat alisnya, terhibur. Dia menatap tubuh Lu Yizhou seolah berkata, "Kamu ingin pergi keluar dalam kondisi seperti ini?"
Namun, Lu Yizhou bukanlah Lu Yizhou jika tidak karena kepala batunya. "Bawa aku bersamamu, Mo— Tuan Mo."
Moshe hampir tersenyum mendengar kesalahannya berbicara. Hampir, namun kemudian dia menjawab tanpa ampun. "Kenapa aku harus membawamu?" Tanpa memberi Lu Yizhou waktu untuk bereaksi, dia membuka pintu dan keluar. Samar, Lu Yizhou mendengarnya berbicara kepada orang di luar. "Perbanyak orang yang menjaga pintu ini. Jika sesuatu terjadi padanya, akan kukepalkan kepalamu."
Lu Yizhou melemparkan kepalanya ke bantal dan mendesah. Kesempatan emasnya lenyap. Bagaimana dia bisa melakukan apa pun saat dirinya dikunci seperti ini? Dia menarik napas dalam, matanya berkobar dengan tekad. Ini tidak bisa terjadi. Dia tidak bisa duduk diam dan membiarkan takdir menggulirkan jalannya ke dalam hidup Moshe.