"Va, kamu baik-baik aja, 'kan?"
"Iya, Bu. Aku nggak apa-apa kok, Bu."
Eva berusaha menyembunyikan wajahnya dari sang ibu. Supaya wanita yang melahirkannya itu tidak melihat matanya yang membengkak. Baru saja Nur akan menyentuh wajahnya, Eva buru-buru pergi.
"Assalamu'alaikum, Bu!" teriaknya sambil berjalan cepat meninggalkan ibunya. Melihat tingkah anaknya itu Nur hanya menggelengkan kepala.
"Baru juga mau dilihat matanya."
"Kenapa, Bu?" tanya Ida yang baru saja akan berpamitan.
"Adikmu tadi matanya kayaknya membengkak, tapi waktu mau ibu lihat, dia malah cepat-cepat menjauh.
"Mungkin digigit serangga, Bu."
"Iya, tapi maksud ibu, mau diobati kalau sakit."
"Nanti malam aja kita periksa, Bu. Ya udah, Ida pergi dulu ya, Bu. Assalamu'alaikum."
"Wa'alaikumsalam."