"Aku mengenalmu sudah cukup lama Zas. Dan aku tau jika kau sendiri saat ini sudah tak menyukai Alvin. Lalu apakah kau menyukai Djaka?" Zaskia tertohok mendengar pertanyaan sahabatnya.
"Kenapa kau bertanya seperti itu Nin?"
"Karena aku tau sebenarnya jika kau mencintai Djaka. Kau mungkin bisa membohongi orang lain, tapi tidak denganku. Aku sudah sangat yakin dalam hal ini. Tak perlu lagi kau membohongi dirimu sendiri, sekarang ini adalah saatnya untuk jujur pada dirimu sendiri!"
"Nin, aku tak tau. Yang jelas aku merasa dalam hatiku jika rasa untuk Alvin sudah berubah. Dan tentang Djaka, entahlah … aku belum bisa menjawabnya."
"Kau bisa menjawabnya jika kau mau, tutup matamu dan bayangkan siapa orang yang paling membuatmu merasa nyaman."