Sepanjang jam kerjanya, Esmee tidak berhenti tersenyum meski ia baru saja mengundurkan diri dari tempatnya bekerja. Entah mengapa ia merasa hatinya jadi lebih ringan setelah melalui pembicaraannya dengan Julia dan William. Ia tidak lagi merasa kesal ketika ada pegawai lain yang melirik sambil berbisik ke arahnya.
Bahkan ketika ia bertemu kembali dengan Greta yang kemarin membicarakannya, dengan berani Esmee mengakui dirinya memang menjalin hubungan khusus dengan William. "William Hunter memang kekasihku. Aku rasa tidak ada yang salah kalau sepasang kekasih menginap bersama di hotel. Jadi kau tidak perlu membesar-besarkannya seolah itu sebuah skandal," ujar Esmee pada Greta.
Greta terdiam ketika Esmee menatapnya dan berani mengakui hubungannya dengan William. Sementara itu Esmee langsung meninggalkan Greta setelah ia selesai mengucapkan kata-katanya. Di dalam hatinya Esmee ingin sekali berteriak kegirangan setelah melihat Greta yang melongo setelah mendengar pengakuannya.