Setelah dua kali deringan, sang pemilik ponsel dari seberang sana yang sedang ditelepon pun segera menjawab panggilan Video itu.
Shi Xiaonian belum mengatakan apa pun, namun si penerima panggilan langsung merebut ucapan pertama. Dengan percaya diri, Long Xiao berkata;
{Tunggu aku tebak, kamu pasti sudah melihat kotak hadiahku, kan? Jika ingin berterima kasih, berdandanlah dengan cantik. Aku menunggumu.}
Shi Xiaonian hampir tidak mempercayai pendengarannya, pria ini bagaimana bisa menjelma menjadi pria yang sangat percaya diri?
Pria yang sangat percaya diri terlalu meresahkan! Mengapa tidak memberinya sedikit pelajaran?
Tadinya tujuan wanita berparas cantik itu memang untuk berterima kasih, tetapi mendengar jawaban sombong kekasihnya, dia tentu saja tidak ingin mengakuinya begitu saja.