Pukul 16.00 menuju 4 jam sebelum acara ulang tabun Namora digelar, sebuah mobil Lexus hitam berhenti tepat di depan rumah Qonin. Narti yang ada di warung itu langsung keluar rumah mengagumi mobil yang sangat bagus, mengkilap dan sangat mahal membuatnya bergumam, "Wahh!! Bagus sekali mobilnya, siapa yang mengendarainya?"
"Assalamualaikum Buk," sapa Asep yang datang bersama 2 perempuan membawa sebuah koper berdiri di hadapan Narti.
"Walaikumsalam, ma ... maaf kalau boleh tahu kalian semua siapa ya?" tanya Narti keheranan ketika Asep tidak pernah dia jumpai sebelumnya alias tidak mengenal siapa Asep.
"Kenalkan saya Asep, Buk. Kedatangan saya disini diperintah oleh den Zanqi untuk mendandani Qonin, ini betul rumahnya Qonin kan?" terang Asep yang memperkenalkan diri seraya menjelaskan apa tujuannya.
"Ohh Qonin, benar ... benar disini rumahnya," jawab Narti yang menoleh ke dalam rumah sambil berteriak memanggil anak perempuannya, "Qonin!! Cepat keluar, ada orangnya Zanqi ini!!"