Night king : Kebangkitan Sang Kucing Hitam
Chapter 37 : Aksi Li Mubai
DWARRRR ...
Suara ledakan terdengar begitu kerasa dari gedung yang berada tidak jauh dari tempat parkiran mobil. Pemuda itu seketika melotot, bukan karena kobaran api yang begitu besar, melainkan pada sosok pria dewasa yang berlari keluar dari api tersebut.
Dia adalah Li Mubai. Ya, Li Mubai. Pemuda itu tidak menduga bahwa Li Mubai dapat keluar dari perangkapnya begitu cepat, dengan kurun waktu kurang dari tiga puluh menit.
Li Mubai berlari dengan gagah berani, dia seolah menjelma menjadi manusia yang tidak takut mati, malah dirinya saat ini sedang menjemput seseorang menuju kematiannya.
Pemuda yang ada di mobil itu buru-buru menyalakan mesin mobilnya, tanpa memedulikan ponselnya yang masih terhubung dengan seseorang yang jauh di sana.